Review Kelebihan Go Food dan Grab Food

Review Kelebihan Go Food dan Grab Food - Semakin gencarnya gojek dan grab. Mulai merebak ke berbagai negeri hingga kota kota kecil. Banyak orang yang membanding bandingkan produk dari gojek dan grab. Ingin mencari yang paling murah diantaranya dan membandingkan mana ya yang lebih menguntungkan dari keduanya. Nah dari sini kita akan membahas tentang Go Food dan Grab Food agar msyarakat tahu tentang produk antar makanan tersebut.

Setiap sistem dari go food atau dari grab food keduanya akan berbeda, dengan perbedaan sistem tersebut juga akan mempunyai kelebihan masing masing, lalu mana yang sekiranya cocok dari sistem tersebut untuk masyarakat indonesia. Mari kita lihat kelebiha kelebihan dari go dan grab food.

Pajak Include dan Exclude



Kelebihan gofood dalam melayani masyarakat mempunyai harga include yang sudah terdapat pajak didalamnya, memungkinkan promo atau voucher go food yang mempunyai syarat minimal pembelian akan cenderung lebih murah. Saya akan berikan contoh :

Terdapat voucher senilai 10.000 dengan minimal pembelian 20.000
Membeli makanan dengan harga 20.000 dan sudah termasuk pajak
Ongkir 2000

Sehingga total yang harus dibayar adalah (( harga makanan = 20.000 + ongkir = 2.000 ) - voucher = 10.000) = 12.000

Kalo dengan Grab food memeiliki perbedaan, dimana pajak tidak termasuk harga makanan didalamnya, agak ribet sebenarnya, Contoh:

Terdapat voucher 15.000 dengan minimal pembelian 20.000
Harga makanan 18.000 Dan pajaknya 2.500 maka total makananya adalah 20.500
Meskipun total makananya adalah 20.500 tetapi voucher diskon akan mengambil minimal pembelian makananya adalah 18.000 anda tidak akan bisa menggunakan voucher tersebut karena kurang dari minimal pembelian. Ini kekurangan grab bila harga makananya tidak termasuk pajak.


Voucher Atau Diskon Makanan




Voucher Grab dan Voucher Go Food berbeda, Vogucher Go Food terkadang memang diberikan kepada orang orang yang sering menggunakan layanan go food, kekuranganya adalah tidak semua orang akan mendapatkan voucher tersebut. Hal ini juga lebih menguntungkan pelanggan bila mendapatkan voucher, voucher yang diberikan terkadang berjumlah 10 voucher yang mempunyai masa aktif hingga 1 minggu kedepan. 

Berbeda dengan Grab mempunyai voucher dan promo, Grab mempunyai 2 jenis diskon / voucher. Jenis yang pertama adalah promo bentuk kode dan promo bentuk rewards. Promo bentuk kode ini membuat pelanggan harus berebut menggunakanya karena model promo seperti ini mempunyai batasan harian, kalo promo voucher ini sama seperti voucher goofood, tidak akan ada berebut dan kehabisan tetapi terdapat masa aktif.

User Interface / Tampilan 

Menurut saya tampilan untuk food yang paling baik adalah good food dibandingkan dengan grab food, Tampilan go Food sangat bagus dalam penyajian untuk makanan, bentuk promo, yang terdekat, makanan favorite, makanan kurang dari 20 ribu dan lain sebagainya, dari kedua aplikasi juga mempunyai fitur yang sama.

Mungkin hanya itu saja yang bisa saya simpulkan dari Kelebihan Go Food dan Grab Food, bagaimana apakah anda setuju ? Apakah ada kelebihan dari masing masing aplikasi yang masih belum terreview ?



Related Posts

MMU Menerima Content Placement Dan Back Link
Terimakasih Telah berkunjung , Ada yang bisa saya bantu? ...
Chat Sekarang