Penyesalanku Di Umur 30 Tahun Anak Muda HarusTahu

Penyesalanku Di Umur 30 Tahun - Mungkin dari sebagian orang jarang membagikan informasi penting yang diberikan pada pengalamanya saat ia sudah berumur 30 tahun kepada orang orang yang masih muda dari padanya. Mereka mungkin hanya sebatas mengingatkan kepada kaum muda tidak menceritakan secara detail mengapa dia menyesal harusnya dia bagaimana apa yang dilakukan. Dan lain sebagainya...


Ini penting karena bisa membuat kaum yang lebih muda dari pada kita bisa mengerti tentang tujuan hidupnya, apakah suda benar tujuan hidupnya, apakah sudah sesuai dengan pilihan pilihan yang mereka pilih atau setidaknya mereka punya padangan tentang perjalanan seseorang hingga umur 30. hal hal apa saja yang mereka harus perhatikan agar tidak menjadi penyesalan yang sama.


Meskipun banyak anak anak muda sekarang yang acuh terkait dengan penyesalan seseorang. Tetapi tidak semua anak muda seperti itu, setidaknya kita sebagai orang yang lebih tua bisa memberikan hal yang baik untuk generasi yang akan datang. Ada beberapa yang ingin saya ceritakan tentang penyesalanku diuur 30 tahun.


1. Kurang Lancar Berbahasa inggris

Benar berbahasa inggris merupakan hal yang sekarang ditahun tahun ini adalah sesuatu yang sangat penting. Saya berusia 30 tahun masih belum bisa selancar lancarnya berbahasa inggris, padalah ini sangat penting dalam dunia kerja, dalam memahami ilmu pemograman saya, berinteraksi dengan dunia luar selain orang indonesia, bahkan kesempatan bisa lebih luas seluas luasnya ketika seseorang bisa berbahasa inggris. 


Bahkan saya disini terus ingin belajar, dan terus mengasa kemampuan bahasa inggris saya. Setidaknya saya bisa sampai lancar berbahasa bahasa inggris dan mudah menerjemahkan ke bahasa indonesia ketika membaca sebuah artikel ataupun tutorial, Mempelajari troubleshooting atau permasalahan dalam bahasa pemograman kebanyakan informasi itu didapat dalam berbahasa inggris. Dulu padahal saya sudah dileskan bahasa inggris waktu SMP tetapi saya belum bisa sepenuhnya mempelajari, karena semua itu harus dilatih dengan kebiasaan. So mari kita berjuang untuk bisa berbasa inggris dengan lancar.


2. Kuliah Diuniversitas Terbaik

Ya, ini mungkin adalah penyesalan yang aku dapatkan ketika sudah bekerja. Semenjak kuliah saya tidak pernah merasakanya. Karena ketika sudah bekerja, saya sempat berfikir ingin sekali bisa belajar di universitas terbaik. Berkumpul dengan teman teman yang punya kopetensi lebih punya sesuatu yang baru, Punya link dari beberapa teman untuk pekerjaan dan karir, bisa merasakan gambaran seperti apa cara belajarnya cara mengajarnya di universitas terbaik ini. 


Saya harap bagi kamu yang masih muda cobalah untuk bersaing dan masuklah ke universitas universitas terbaik menurutmu, dan berusaha apapun hasilnya setidaknya kamu sudah berusaha, meskipun keputusan tuhanlah yang nantinya memberikan pilihan yang terbaik untuk mu.


3. Berpindah pindah skill

Dari sebagian kita mungkin ada yang bekerja dibagian developer dari pembuatan aplikasi. dengan code php, akhirnya pindah ke C#, pindah ke vb.net, pindah ke java, pindah ke php lagi, pindah ke javasript / react js / pindah ke vue js, pindah ke flutter developer. Ya ini adalah pengalaman saya dibidang IT, hal ini yang membuat ku tidak bisa menjadi senior developer dibidang khusus di 1 code itu. Sulit menjadi mahir berganti ganti skill hanya untuk memenuhi kebutuhan dari perusahaan. Sebisanya bagi kamu seorang IT silahkan asa 1 skill agar kamu bisa menjadi mahir dibidang itu. Bukan berpindah indah hanya tahu lapisan atas sama bawah aja.


4. Menjaga Kesehatan

Setelah umur ku yang ke 30 tahun ini, penyesalan saya ketika diumur2 kuliah, saya tidak begitu berfikir tentang menjaga kesehatan. Mulai dari umur yang ke 28 saja saya udah terkena asam lambung, terkena vertigo, dan beberapa masalah kesehatan lainya. Pernah juga operasi usus buntu. Saya berharap kepada teman teman yang masih sehat. Mari untuk menajga kesehata, makan teratur untuk kamu yang saat ini sedang kuliah, jangan terlalu sering makan makanan yang terlalu pedas, kurangi sering begadang dan kopi, merokok. Initnya jaga kesehatanmu. karena tidak kepedulianmu bukan kamu tunai diwaktu dekat tapi akan kamu tunai diwaktu 5 tahun mendatang jika pola hidupmu tidak diubah.


Mungkin hanya ini dulu yang bisa saya sampaikan, terkait dengan penyesalanku diumur 30 tahun ini. Semoga kedepanya saya menjadi orang yang lebih baik lagi. Dan semoga untuk kamu anak muda atau orang lebih muda dari saya, intropeksi diri kalian renungkanlah penyesalan penyesalan orang orang yang seharusnya itu tidak terjadi dikamu.


Related Posts

Post a Comment

Lebih bermanfaat bagi para pembaca lainya dengan meninggalkan jejak Komentar ^_^

MMU Menerima Content Placement Dan Back Link
Terimakasih Telah berkunjung , Ada yang bisa saya bantu? ...
Chat Sekarang